PEKANBARU - WhatsApp merupakan aplikasi yang sangat populer di dunia, termasuk Indonesia. Baik kalangan muda hingga tua menjadikan WhatsApp sebagai solusi berkomunikasi secara cepat, mulai dari ngobrol, berkirim foto hingga video call.

Tak sedikit dari pengguna WhatsApp yang merasa dengan keberadaan grup yang kadang membuat kita terkejut karena memberikan notifikasi. Apalagi, jika kita dalam kondisi menunggu balasan pesan dari seseorang.

WhatsApp sendiri sebenarnya telah memberikan penggunanya pilihan untuk menonaktifkan notifikasi tersebut di grup WhatsApp dengan durasi waktu yang bisa ditentukan dari satu tahun bahkan bisa selamanya.

Tapi sayangnya pilihan tersebut tidak berlaku buat kamu yang suka mendapatkan mention atau tag langsung dari seseorang dalam obrolan grup tersebut meski grup tersebut telah kamu matikan notifikasinya.

Tapi jangan khawatir ada solusi buat kamu untuk dapat mematikan notifikasi mention tersebut di grup WhatsApp baik di perangkat iOS, Android dan juga Web. Berikut langkahnya seperti seperti yang sudah diuji detiKINET.

1. Buka aplikasi WhatsApp baik di Android, iOS atau Web.

2. Pilih grup WhatsApp yang sering memberikan notifikasi mention ke kamu.

3. Setelah itu ketuk nama grup tersebut lalu scroll ke bawah untuk mencari orang yang sering menandai atau mention kamu.

4. Lalu pilih opsi 'Chat dengan (nama orang yang dituju)' begitu diketuk maka akan membuka jendela obrolan dengan orang tersebut.

5. Kemudian ketuk nama orang tersebut scroll layar ke atas maka akan ada pilihan 'Bisukan notifikasi' lalu aktifkan untuk memblokir pemberitahuan dari orang itu baik pada obrolan pribadi maupun grup.

Kamu dapat menggunakan cara ini untuk membisukan semua orang di grup secara individual sehingga kamu dapat menghindari notifikasi apa pun dari itu atau grup WhatsApp. Selamat mencoba. ***