TELUKKUANTAN - Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Riau mengkonfirmasi adanya tambahan tiga kasus positif Covid-19 pada 11 November 2020.

Adapun tiga kasus tersebut yakni Ny. SBS (63) warga Singingi. Ia melakukan pemeriksaan swab pada 10 November 2020 di Pekanbaru dan saat ini sedang dirawat di RS Syafira Pekanbaru.

Kemudian, Ny. RY (23) warga Kuantan Tengah melakukan pemeriksaan pada 9 November 2020 di Pekanbaru. Saat ini, ia sedang dirawat di RS Bhayangkara Pekanbaru dengan gejala demam dan batuk.

Terakhir, Ny. RA (27) merupakan warga Kecamatan Cerenti. Ia melakukan pemeriksaan swab pada 9 November 2020 di Pekanbaru. Saat ini, Ny. RA sudah melakukan isolasi mandiri.

Dengan tambahan tiga kasus ini, total kasus positif Covid-19 Kuansing mencapai 341 orang. Rinciannya, 15 orang isolasi mandiri, 11 orang dirawat di RS, 305 orang sembuh dan 10 orang meninggal dunia.

Agusmandar, Jubir Covid-19 Kuansing mengajak masyarakat untuk disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari. Yakni, gerakan 3M dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

"Memakai masker bila keluar rumah, mencuci tangan dan menjaga jarak. Gerakan 3M sangat penting dalam memutus rantai penyebaran Covid-19," tutup Agusmandar.***