PEKANBARU – Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Pekanbaru sudah mempersilahkan sekolah SD dan SMP menggelar kegiatan belajar mengajar secara normal, seperti sebelum pandemi Covid-19. Namun, beberapa waktu ini, kasus Covid-19 diklaim kembali meningkat.

Menanggapi hal itu, Sekretaris Disdik Kota Pekanbaru, Muzailis mengatakan belum ada laporan adanya siswa atau guru yang tertular Covid-19. Ia menjelaskan, Disdik akan segera mengambil tindakan jika nantinya ada temuan paparan virus Corona penyebab Covid-19 di sekolah.

"Sejauh ini belum ada laporan dari sekolah yang terkonfirmasi. Kalau ada laporan (positif) sesuai dengan edaran Kemendikbud, sekolah yang bersangkutan harus ditutup dulu," ujar Muzailis, Selasa (2/8/2022).

Selain itu, ia menerangkan bahwa penutupan sekolah atau penghentian sementara kegiatan belajar itu untuk sterilisasi. Ia pun mengimbau agar semua sekolah menerapkan protokol kesehatan dengan ketat saat pembelajaran berlangsung.***