TEMBILAHAN-Sadiman, warga Kelurahan Kempas Jaya, Kecamatan Kempas, Inhil, Riau melihat seekor buaya tengah berada di bawah jembatan dekat rumahnya.

Buaya sepanjang dua meter itu terlihat berada di bawah jembatan saat air dalam keadaan surut pada Kamis (29/3/2017).

Takut membahayakan warga, apalagi anak-anak sering berenang di perairan tersebut, bersama warga lainnya, Sadiman pun mencoba menangkap hewan karnivora itu.

Dengan menggunakan seutas tali, predator itu pun akhirnya bisa diangkat ke daratan, dan oleh Sadiman, buaya itu diletakan di dalam sumur di dekat rumahnya.

Kapolsek Kempas, AKP Oka Mahendra Syahrial pun membenarkan kejadian itu, dijelaskannya bahwa pihaknya telah berkoordinasi dengan tim dari BKSDA Riau.

"Kami sudah berkoordinasi dengan pihak BKSDA, untuk pengamanan buaya itu selanjutnya. Saat ini buaya tersebut masih berada di dalam sumur sedalam lima meter di dekat rumah Sadiman," jelas Oka.

Ia pun menghimbau kepada warga di sana untuk selalu berhati-hati terhadap binatang buas seperti buaya tersebut, karena binatang itu bertindak hanya berdasarkan naluri.(ayu)