BAGANSIAPIAPI – Rokan Hilir berhasil menapak babak final cabang syarhil quran pada Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) XL Provinsi Riau tahun 2022 di Bagansiapiapi, Rokan Hilir.

Wakil Bupati Rohil, H Sulaiman SH, MH yang memantau langsung dan menyaksikan pertandingan berbagai cabang MTQ, Rabu (27/7/2022) mengucapkan selamat kepada kontingen Rohil dan berharap bisa meraih juara.

GoRiau

"Alhamdulillah, pada cabang Syarhil Qur'an, Rohil mengirimkan dua perwakilan ke final putra dan putri,'' ucap Sulaiman.

"Kita doakan peserta dari Rokan Hilir tampil terbaik dan meraih juara pertama di cabang Syarhil Quran tersebut,'' harap Wabup.

Menurut Wabup, pelaksanaan MTQ XL Provinsi Riau berlangsung transparan, dimana nilai para peserta akan secara langsung ditampilkan usai pertandingan. (advertorial)