ROKAN HILIR- Usai menggelar sosialisasi dengan ratusan masyarakat Kota Dumai, bakal calon gubernur Riau, H Syamsuar melaksanakan kegiatan yang sama di kampung halaman, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), Jumat (14/4/2017).

Sejak pagi hingga malam, Syamsuar menggelar sosialisasi disejumlah tempat, termasuk acara muhibah bersama ratusan masyarakat yang juga dihadiri Bupati Rohil Suyatno, Ketua DPRD Rohil, Ketua LAMR Rohil serta puluhan tokoh masyarakat.

"Sesampai di kampung, saya berziarah dulu ke makam orangtua, Alm H Wahi Abdulah, di Desa Jumrah Kecamatan Rimba Melintang. Kemudian, barulah melakukan sosialisasi disejumlah tempat, termasuk ikut acara muhibah yang dihadiri Bupati, Ketua DPRD, Ketua LAMR Rohil dan puluhan tokoh masyarakat. Alhamdullilah, niat saya untuk maju di Pilgubri didukung penuh masyarakat Rohil, termasuk keluarga besar di kampung," kata Syamsuar saat dihubungi GoRiau.com, Jumat malam.

Bagi Syamsuar, restu dari keluarga terkait niatnya maju di Pilgubri 2018 merupakan hal yang sangat penting. "Restu pertama dari istri dan anak-anak, kemudian dari keluarga besar saya. Mereka sangat mendukung niat ini, termasuk masyarakat Rohil. Tentunya, restu ini semakin memantapkan langkah saya untuk bertarung di Pilgubri," ujarnya.

Tokoh masyarakat Rohil Ustaz Juhad menyebutkan, Syamsuar adalah anak Alm H Wahi Abdullah yang merupakan keturunan Datuk Tanah Datar. Dia memiliki silsilah keturunan Kesultanan Siak yang mempunyai komitmen untuk membangun Provinsi Riau kearah yang lebih baik.

"Keluarga besar dan masyarakat Rohil merestui sepenuhnya kepada Syamsuar untuk maju di Pilgubri nanti. Sejak kecil, Syamsuar itu anak yang sholeh, jujur dan pekerja keras. Ini sudah dibuktikannya selama memimpin Kabupaten Siak sejak 2011 lalu," kata Ustaz.

"Ini saat yang tepat bagi Syamsuar maju di Pilgubri. Insya Allah, masyarakat Riau akan memberikan amanah kepadanya untuk memimpin Negeri Melayu ini," tambah Ustaz.

Pada kesempatan itu, Syamsuar berkesempatan juga menghadiri pertandingan tenis, bola voli dan sepakbola di kampungnya tersebut.Ratusan warga begitu antusias bersalaman dengan Syamsuar dan mendoakan agar menang di Pilgubri.***