RENGAT - Bertempat di halaman Mapolres Indragiri Hulu Riau, Jumat (21/2018), Kapolres Inhu AKBP Dasmin Ginting memimpin apel gelar pasukan Operasi Lilin Muara Takus 2018, guna memberikan rasa aman dan nyaman pada perayaan  Natal dan Tahun Baru 2019. 

Tidak hanya personil polri, apel dalam hal meninjau kesiapan personel itu, juga melibatkan personil gabungan yang terdiri dari, TNI, Dinas Perhubungan, Satpol PP, Dinas Kesehatan, dan Senkom. 

Tampak juga hadir pada apel, Wakil Ketua PN Rengar, M Ali Sobirin MH, Kasi Intelijen Kejari Inhu, Bambang Dwi Saputra SH MH, serta perwakilan Pemda Inhu dan tokoh masyarakat.

"Apel gelar pasukan ini dilaksanakan secara serentak di seluruh jajaran di Indonesia. Selain untuk pengecekan kesiapan pasukan, sarana dan prasarana pengamanan juga untuk memperkuat soliditas para pemangku kepentingan yang dilibatkan dalam pengamanan Natal dan penyambutan Tahun Baru 2019", ujar Kapolres Inhu dalam amanatnya yang membacakan amanat tertulis Kapolri Jenderal Polisi H Tito Karnavian.

Dalam pengamanan tersebut, pihaknya juga akan mendirikan beberapa posko pengamanan pada titik tertentu, guna melayani arus mudik dan balik di sepanjang ruas Lintas Timur.

"Kami siap memberikan pelayanan dan pengamanan selama perayaan Natal dan Tahun Baru 2019 ini", tegas Dasmin Ginting. ***