PEKANBARU - Vaksinasi vaksin Covid-19 kepada sejumlah tokoh masyarakat dan tenaga medis di Kota Pekanbaru akan digelar serentak pada Kamis (14/1/2021) lusa. Sekretaris Diskes Kota Pekanbaru Dr Zaini Rizaldi Saragih mengatakan, vaksin yang digunakan adalah jenis vaksin Sinovac.

Ia menjelaskan, vaksin ini diprediksi memiliki efek samping ringan. Gejala efek samping diperkirakan gejala demam dan bengkak. 

Terkait hal itu, Zaini mengatakan bahwa pemerintah sudah menyiapkan Rumah Sakit Daerah (RSD) Madani untuk menangani peserta vaksinasi yang nantinya mengalami efek samping. Dimana, biaya pengobatannya ditanggung pemerintah.

"Kemungkinan Efek samping adalah demam dan bengkak. Untuk itu kita sudah siagakan RSD Madani," ujarnya, Selasa (12/1/2021).

Sementara itu, untuk diketahui sejumlah tokoh yang akan divaksin nantinya adalah Wakil Walikota Pekanbaru H Ayat Cahyadi, Sekda Pekanbaru H Muhammad Jamil, Nofrizal, Wakil Ketua DPRD Kota Pekanbaru, Nandang Mukmin Wijaya, Kapolresta Pekanbaru, serta tiga orang perwakilan tokoh agama, bersamaan dengan tenaga medis yang menjadi target utama gelombang vaksinasi pertama.***