MERANTI - Setibanya di rumah tokoh masyarakat Meranti, Haji Katan, yang berada di Jalan Kartini, Selatpanjang, rombongan calon Gubernur Riau, Drs H Syamsuar MSi disambut penuh rasa kekeluargaan. Peluk cium menghiasi silaturahmi itu.

Ketika Syamsuar dan Ketua Umum Parpol Koalisi Karib, Irwan Nasir, tiba Haji Katan sedang berada di dapur, dan diapun bergegas ke ruang tamu kemudian disusul istrinya, Hj Aini, yang tampak menahan tangis.

Tiba-tiba saja, Irwan menjadi cengeng. Dia menangis begitu bertemu dengan Hj Aini, begitu juga dengan istri tokoh masyarakat Meranti itu.

“Kalau berjumpa, pasti dengan bertangis terlebih dahulu,” kata Irwan kepada Syamsuar dan hal ini dijawab Haji Katan, “Sudah tak heran lagi.”

Apa yang ditangiskan Irwan? “Tanyekan sama Kak Aini saje,” jawab Irwan seraya mengusap air mata dan mengajak wartawan menemui Hj Aini.

Hj Aini sendiri tak bisa menjelaskan kenapa selalu menangis jika bertemu dengan Irwan. Yang jelas, katanya, ada rasa bangga dan haru.

Syamsuar sendiri, bersilaturahmi di rumah Haji Katan, bak menyulam kenangan lama ketika dia masih muda dan menjabat sebagai Pejabat Bupati Meranti.

Begitu juga ketika Paslon nomor urut 1 ini bertandang ke rumah Haji Ujang yang berada di Jalan Siak. “Dulu Syamuar kalau memungut pajak tinggal di rumah kami ini,” kata Hj Ida, istri Haji Ujang.

Ketika itu, kata Syamsuar, dia masih lajang, sekitar tahun 80-an, bertugas sebagai pemungut pajak. “Kalau sayo ke Selatpanjang, di rumah ini sajo naiknyo (tinggal). Ka Ida ini paling sedap masakannye. Ini kue Kak Ida yang buat,” tanya Syamsuar sebelum menyantap kue bingke ubi.

Di mata Haji Katan dan Haji Ujang, sosok Syamsuar memang sudah tak asing lagi dan sudah kenal betul apalagi Syamsuar pernah menjadi Pejabat Bupati Meranti.

Ketika menjadi Pejabat Bupati Meranti, kata Haji Katan, Syamsuar sering turun ke desa-desa sehingga dia tau betul apa yang menjadi keinginan masyarakat Meranti.

“Antara Pak Syamsuar dengan masyarakat Meranti ada hubungan emosional dan dia adalah pemimpin yang sukses di Meranti ini, meskipun beliau hanya mengantar Bupati Meranti defenitif. Hampir separuh abad usia saya ini, jadi kami kenal betul bagaimana kepemimpinan Syamsuar,” ucap Haji Katan, yang siang itu sedang melaksanakan puasa Kamis.

Usai bersilaturahmi dengan tokoh masyarakat Meranti, Syamsuar dan rombongan bersembang di Sekretariat Ikatan Keluarga Batak Riau (IKBR), Meranti.

Pada kesempatan itu, Ketua IKBR, Jani Pasaribu, menyatakan dukungan keluarga besar Batak di Meranti terhadap Paslon Syamsuar-Edy Natar Nasution, dan siap memenangkan calon nomor urut 1 ini.

“Kami inginkan perubahan terhadap Riau ini, dan kami yakin Pak Syamsuar mampu menjadikan Riau lebih baik lagi. Hanya itu permintaan kami,” ungkap Jani. (Rls)