PANGKALAN KERINCI - Alat kelengkapan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pelalawan belum juga terbentuk, pasca anggotanya dilantik pada pekan lalu. Sampai saat ini, DPRD Pelalawan belum memiliki pimpinan definitif.

Kondisi ini berdampak pada belum berjalannya aktivitas para wakil rakyat yang akan mengabdi hingga lima tahun kedepan.

"Setelah dilantik kemarin, sekarang belum bisa beraktivtas. Alat kelengkapan belum terbentuk, pimpinan definitif bel ada," kata Ketua Fraksi Golkar DPRD Pelalawan, Baharudin SH, Rabu (4/9/2019).

Alat kelengkapan DPRD terdiri dari Badan Anggaran (Banggar), Badan Kehormatan (BK), Komisi, Badan Legislasi (Banleg) belum terbentuk. Begitu juga Pimpinan DPRD definitif belum ditetapkan.

"Kelengkapan belum terbentuk, sehingga kami belum bisa beraktifitas, karena s dasarnya tak ada. Sehingga kita masih menunggu proses terbentuknya frassi di DPRD," jelas Baharudin.

Ia mengungkapkan, hingga sekarang baru dua fraksi yang telah mengirimkan namanya, yakni Golkar dan Gerindra. Kedua fraksi ini sudah terbentuk, tinggal pengesahannya.

"Kita menununggu terbentuknya fraksi dan pimpinan definitif. Pimpinan definitif yang sudh ada baru PAN. Untjk Golkar sudah dikirim ke DPP namun belum turun," pungkasnya, kepada GoRiau. *