TELUKKUANTAN - Masyarakat Teberau Panjang Kecamatan Gunung Toar, Kuantan Singingi (Kuansing), Riau sangat berbahagia setelah pasarnya yang dibangun pada tahun 2011 sudah bisa digunakan. Keberadaan pasar ini diharapkan mampu meningkatkan perekonomian masyarakat setempat.

Demikian disampaikan Kepala Dinas Pasar, Kebersihan dan Pertamanan (DPKP) Kuansing, Azhar kepada GoRiau.com, Senin (11/9/2016) siang di Telukkuantan.

"Alhamdulillah, cita-cita masyarakat memiliki pasar sendiri sudah tercapai. Pasar tersebut diresmikan pada Sabtu (9/9/2016) malam lalu," ujar Azhar.

Seiring peresmian pasar, lanjut dia, masyarakat Teberau Panjang sepakat hari pasar diletakkan pada minggu malam setiap pekannya.

"Selain meningkatkan perekonomian masyarakat, kita juga berharap pasar ini menjadi salahsatu sumber pendapatan asli desa," tutur Azhar. Menurutnya, saat ini sudah ada 34 pasar desa di Kuansing.

Sementara itu, Sardiono selaku Wakil Ketua I DPRD Kuansing yang juga tokoh masyarakat setempat meminta agar Pemkab Kuansing terus melakukan pembangunan, terutama los pasar dan MCK serta sebuah surau.***