PEKANBARU - Setelah menjalani beberapa hari pendidikan dan pelatihan sejak tanggal 7 Agustus 2017 lalu, sebanyak 40 siswa-siswi SMA terpilih se-Kota Pekanbaru resmi dikukuhkan sebagai Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kota Pekanbaru, Selasa (15/8/2017) malam.

Pengukuhan sebanyak 40 siswa-siswi Paskibraka Kota Pekanbaru ini langsung dilakukan oleh Wakil Walikota Pekanbaru, Ayat Cahyadi di aula Kantor Walikota Pekanbaru, Jalan Sudirman, Pekanbaru, sekitar pukul 20.00 WIB.

Selama pendidikan dan pelatihan, para anggota Paskibraka Kota Pekanbaru yang terdiri dari 20 putra dan 20 putri ini dibimbing dan dibina oleh Purna Paskibraka Indonesia (PPI) Kota Pekanbaru yang diketuai oleh Irvan Herman.

Kegiatan pengukuhan anggota Paskibraka Kota Pekanbaru ini juga dihadiri dan disaksikan oleh pihak-pihak terkait, mulai dari Kadispora Kota Pekanbaru, Dandim, Kajari serta Kapolresta Pekanbaru.

Disela-sela kegiatan pengukuhan Paskibraka Kota Pekanbaru ini, Ayat Cahyadi mengucapkan selamat atas dikukuhkannya putra-putri terbaik Kota Pekanbaru sebagai Paskibraka Kota Pekanbaru yang nantinya akan mengibarkan bendera merah putih saat upacara 17 Agustus 2017 mendatang.

"Menjadi anggota Paskibraka Kota Pekanbaru merupakan prestasi dan menjadi kebanggaan tersendiri karena tidak semua yang mendapat kesempatan mengibarkan bendera merah putih," ujarnya.

"Saya juga mengucapkan terimakasih kepada panitia yang telah bekerja keras, mulai dari seleksi hingga pendidikan dan pelatihan siswa-siswi SMA terpilih se-Kota Pekanbaru sampai menjadi anggota Paskibraka," tambahnya.

Ayat juga berpesan, putra-putri terbaik Kota Pekanbaru yang terpilih harus bangga, karena tidak mudah menjadi anggota Paskibraka, sebab harus melalui seleksi yang berat dan yang terbaik yang terpilih.

"Persiapkan diri sebaik-baiknya, jaga fisik dan mental. Jangan menganggap ringan tugas sebagai Paskibraka dan lakukan dengan penuh tanggung jawab dalam melaksanakan tugas mengibarkan bendera merah putih," pungkasnya.

Sementara itu, Ketua PPI Kota Pekanbaru, Irvan Herman tak lupa mengingatkan para anggota Paskibraka Kota Pekanbaru untuk fokus dan berkonsentrasi dalam melaksanakan tugas mengibarkan maupun menurunkan bendera saat upacara HUT RI pada tanggal 17 Agustus 2017 mendatang.

Pantauan GoRiau.com di aula Kantor Walikota Pekanbaru, kegiatan pengukuhan Paskibraka Kota Pekanbaru ini turut dihadiri para orangtua dari siswa-siswi SMA terbaik Kota Pekanbaru.

Puluhan putra-putri terbaik Kota Pekanbaru yang terpilih ini nantinya akan melaksanakan tugas untuk mengibarkan bendera merah putih saat pelaksanaan Upacara HUT RI pada tanggal 17 Agustus 2017 mendatang di halaman Kantor Walikota Pekanbaru.***