JAKARTA - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Puan Maharani mengajak seluruh pihak untuk mengampanyekan penghapusan segala bentuk kekerasan terhadap perempuan. Pernyataannya disampaikan tepat di Hari Anti Kekerasan Terhadap Perempuan yang diperingati setiap tanggal 25 November.

"Peringatan Hari Anti Kekerasan terhadap Perempuan harus menjadi momentum untuk mencegah dan menghapus segala bentuk kekerasan terhadap perempuan," kata Puan dikutip GoRiau.com dari siaran resmi, Kamis (25/11/2021).

Perempuan pertama yang menjabat sebagai Ketua DPR RI ini mengatakan, perlu ada edukasi sejak dini mengenai pencegahan segala bentuk kekerasan terhadap perempuan. "Karena banyak kasus-kasus kekerasan atau pelecehan seksual terjadi lantaran ketidaktahuan.".

"Seringkali masyarakat belum paham bahwa beberapa tingkah laku yang dilakukan adalah termasuk bentuk-bentuk pelecehan kepada perempuan. Misalnya seperti siulan, komentar atas tubuh, main mata, menyentuh, hingga termasuk komentar seksis dan rasis," kata Puan.***