PEKANBARU – Pejabat Pengelola Informasi Publik (PPID) Partai Golkar Riau yang dikelola melalui bidang Media Penggalangan Opini (MPO) Golkar Riau kembali meraih penghargaan untuk kali keduanya setelah mendapat hal sama dalam KI Award tahun 2021. Penghargaan itu diberikan pada Senin (12/12/2022) di Hotel Mutiara Merdeka Pekanbaru.

Wakil Ketua bidang MPO Golkar Riau, Erna Wilianti, SH menyampaikan hal ini merupakan kali kedua mendapat penghargaan yang sama.

"Penghargaan ini merupakan yang kedua kalinya semenjak tahun 2021, dan kita selalu menerima penghargaan menuju informatif." kata Erna di sela-sela acara penganugerahan KI Award tahun 2022.

Erna juga menjelaskan, saat ini memiliki sejumlah program yang diunggulkan untuk menjamin keterbukaan informasi publik di Inhu.

Salah satunya adalah lewat penerapan fungsi Pejabat Pengelola Informasi Daerah (PPID) dan Pusat Pelayanan Informasi Masyarakat (PPIM).

"PPID Kita bekerja secara fulltime, apapun informasi perihal kepartaian sangat terbuka diakses melalui media kita dan diminta secara langsung. Tentu hal ini sebagai wujud dukungan nyata kita dalam menjadi media dengan keterbukaan publik yang baik,'' tutupnya.

Berdasarkan penilaian yang dilakukan oleh tim dari KI Provinsi Riau, Golkar Riau dianggap sebagai peringkat menuju informatif, terutama dalam bidang pelayanan informasi publik. ***