TELUKKUANTAN - Bupati Kuantan Singingi (Kuansing), Riau, Drs. H. Mursini, MSi meninjau secara langsung pemancangan tiang jembatan Gunungtoar, Senin (24/6/2019) sore.

Ia memastikan pembangunan jembatan Gunungtoar berjalan dengan lancar dan sesuai rencana.

Dikatakan Mursini, masyarakat Gunungtoar sudah lama mengidamkan adanya jembatan. Karena itu, melalui APBD 2019, Kuansing menganggarkan Rp15,5 miliar untuk pembangunannya.

"Saya berharap, pembangunannya sesuai dengan spek. Jembatannya bagus dan tidak ada yang melenceng," ujar Mursini didampingi Plt Kadis PUPR Kuansing Ade Fahrer Arif.

Pembangunan jembatan Gunungtoar dilakukan dengan 'budjet sharing' antara Pemkab Kuansing dan pemerintah pusat. Pemkab Kuansing membangun bagian bawah jembatan. Sedangkan rangka baja ditanggung Kemen PU.***