PEKANBARU - Kota Pekanbaru saat ini berada di zona orange penyebaran Covid-19. Dengan catatan, sebanyak 851 pasien positif Covid-19 masih dalam perawatan atau diisolasi.

Hal ini berdasarkan data Dinas Kesehatan (Diskes) Kota Pekanbaru pertanggal 16 Januari 2021. Zona oranye diartikan bahwa resiko penyebaran Covid-19 di Kota Pekanbaru berada di tingkat sedang dengan angka resiko 1,8-2,4.

Sementara itu, meski dikategorikan zona orange, ada sejumlah kecamatan di Kota Pekanbaru yang sudah memasuki zona kuning. Diantaranya Kecamatan Senapelan, Kecamatan Tampan, Kecamatan Payung Sekaki dan Kecamatan Pekanbaru Kota.

Kemudian Kecamatan Limapuluh, Kecamatan Rumbai, Kecamatan Rumbai Pesisir, dan Kecamatan Sukajadi. Wilayah kecamatan ini masuk zona kuning dengan tingkat penyebaran Covid-19 dinilai rendah.

Adapun Kecamatan yang masih berada di zona orange, diantaranya Kecamatan Sail, Kecamatan Tenayan Raya, Kecamatan Marpoyan dan Kecamatan Bukit Raya.***