BANGKOK - Seekor ayam jantan di distrik Mueang Ratchaburi di Provinsi Ratchaburi, Thailand, layak disebut ayam ajaib, karena masih bertahan hidup meski kehilangan kepalanya.

Dikutip dari tribunnews.com yang melansir Daily Mail, Kamis (29/3/2018), seorang dokter hewan memutuskan mengadopsi ayam tersebut dan menyebutnya 'Pejuang Sejati'.

Dokter yang bernama Supakadee Arun Thong tersebut memberi si ayam makanan lewat lehernya.

Supakadee juga rutin memberikan antibiotik.

Supakadee mengetahui kondisi ayam tersebut setelah melihatnya dari foto-foto yang beredar luas.

Foto tersebut memperlihatkan si ayam masih bisa tegak berdiri setelah kepalanya hilang dan berlumuran darah.

Kepada media lokal, Supakadee mengatakan ayam yang diadopsinya tersebut tampak jinak dan merespons dengan baik.

''Ayam ini memiliki keinginan untuk hidup. Jika dia menginginkannya, maka kami akan memberinya makan,'' ujar Supakadee.

Namun, Supakadee merasa khawatir lidah si ayam akan terlepas karena terus mengering.

Belum jelas kenapa ayam tersebut kehilangan kepalanya.

Penduduk setempat mengatakan kepala si ayam hilang karena mungkin diserang oleh hewan lain.

Meski saat ini Supakadee tengah merawat si ayam, ia berharap akan ada keluarga yang bisa menerima binatang malang tersebut.

''Dia akan membutuhkan perawatan seumur hidup. Aku harus mengakui ayam ini adalah pejuang sejati dan memiliki hati yang keras,'' tutut Supakadee.

Sebelum ini, ada ayam tanpa kepala bernama Mike yang berhasil hidup selama 18 bulan. Mike yang berasal dari Utah, Amerika Serikat berhasil hidup tanpa kepala dari 1945 hingga 1947.***