PEKANBARU, GORIAU.COM - Pemekaran kabupaten Rokan Hilir yang sebelumnya bergabung di bawah bendera Bengkalis, Riau, memberi kemajuan luar biasa. Pembangan besar terjadi di semua sisi pembangunan.

Demikian ditegaskan anggota DPRD Riau dari daerah pemilihan Rokan Hilir - Rokan Hulu, H Tabrani Maamun, kepada wartawan, Sabtu (13/10/2012).

Selama 13 tahun mengejar ketertinggan, akhirnya Rokan Hilir sudah bisa bernafas lega karena sudah bisa mensejajarkan diri dengan kabupaten yang sudah lama berdiri di Riau.

''Banyak kemajuan yang sudah dicapai Rokan Hilir yang tak mungkin kita sebutkan satu persatu. Bandingkan saja, kalau dulu di Bagansiapi-api hanya ada satu SMA, sekarang sudah puluhan. Belum lagi jumlah SD dan SMP yang jumlahnya sudah puluhan, puskesmas, dan banyak lagi yang lain,'' ujar politisi Partai Golkar ini.

Paling tidak, tambahnya, hampir disemua sektor meningkat lebih dari lima kali lipat termasuk dari pendapatan sektor ekonomi masyarakat. Jika dulu warga Rokan Hilir yang berada di tepi pantai menggantungkan hidupnya di laut, sekarang sudah mulai melakukan budidaya.

''Belum lagi infrastruktur jalan dan jembatan yang saat ini jumlah sudah tak hitung. Isolasi beberapa daerah juga sudah dibuka,'' jelasnya.

Karenanya Tabrani mengajak masyarakat Rokan Hilir mensyukuri kondisi pasca pemekaran ini dan lebih giat lagi bekerja dan berusaha. ''Pemekaran ini memberi dampak yang luar biasa bagi Rokan Hilir,'' tegasnya. (rdi)