PEKANBARU - Belasan atlet ski air Riau memiliki peluang besar pada Kejurnas Ski Air di Jakarta yang akan digelar tanggal 20 NOvember hingga 29 November 2018 mendatang.

Peluang paling besar terbuka bagi para atlet ski air Riau pada nomor wakeboard putra dan wakeboard beregu yang akan dipertandingkan pada kejurnas ski air tersebut.

Hal itu dikatakan Wakil Ketua Pengprov PSAWI Riau, Deni Ermanto berbincang dengan GoRiau.com, Jumat (16/11/2018) di Kantor KONI Riau. "Peluang atlet ski air Riau dikejurnas ini di atas angin," ucapnya.

Deni menuturkan, salah satu peluang besar pada nomor wakeboard beregu ini dikarenakan bergabungnya atlet putra dan putri yang menjadikan Riau kuat dengan akumulasi nilai para atlet.

"Selama ini, para atlet yang pada tahun-tahun sebelumnya belum bisa berbuat banyak, saat ini mengalami peningkatan kualitas yang cukup signifikan," tuturnya.

"Peningkatan yang terlihat dari atlet putri yang memiliki kesempatan untuk memberikan hasil terbaiknya melalui nomor beregu ini," sambung Deni yang juga Sekretaris Umum KONI Riau tersebut.

Masih kata Deni, yang menjadi kelemahan bagi atlet ski air Riau saat ini ialah jam terbang dalam mengikuti pertandingan masih belum banyak dan ini membuat PSAWI Riau selalu mengikut sertakan atlet mengikuti berbagai kejuaraan.

"Ada sekitar 12 atlet yang kita kirimkan, enam putra dan enam putri serta dua official. Kontingen ski air Riau akan berangkat Senin (19/11/2018) pekan depan," tutupnya. ***