SELATPANJANG - Dalam pelantikan Kwartir Ranting (Kwarran) Rangsang Pesisir, Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Kepulauan Meranti, Hj Rinarni berharap agar gerakan pramuka bisa lebih aktif dan maju. Pelantikan dilaksanakan di Aula Gedung Serbaguna, Kedaburapat, Selasa (23/11/2021).

"Kami berharap Kwartir Ranting dan Dewan Kerja Ranting Rangsang Pesisir semoga dapat menjalankan tugas dan penuh tanggung jawab serta lebih aktif dan maju," ujar Ketua Kwarcab Kepulauan Meranti, Hj Rinarni Adil.

Ia juga berharap dengan adanya gerakan yang maju di Rangsang Pesisir, bisa lebih maju dan bermartabat, kemudian ikut serta membangun daerah.

"Tentunya, untuk kita terus harus berkarya dan berbakti, juga perlu upaya dalam setiap materi latihan yang baik, serta tersistematis juga menajemen yang baik serta mampu membangkitkan gairah gerakan kepramukaan di suatu Kwartir Ranting. Semoga kita dapat kerjasama yang baik, dan ayo semangat serta generasi muda yang maju, tentunya kita harapkan kegiatan pramuka dapat berjalan dengan baik," ucapnya.

Sementara itu, Camat Rangsang Pesisir Masnawi selaku Ketua Majelis Pembimbing Ranting (Mabiran), mengucapkan selamat kepada yang baru saja di lantik agar bisa menjalankan tanggungjawab dengan sebaik mungkin.

"Mari kita membangun pramuka dan menyumbangkan pemikiran kita dalam memajukan gerakan Pramuka di Rangsang Pesisir," ungkapnya.***