PEKANBARU - Jumlah spesimen yang diperiksa untuk mendeteksi Covid-19 di Provinsi Riau, pada Sabtu (4/9/2021), berjumlah 3.202 sampel dan jumlah orang diperiksa berjumlah 2.935 orang.

"Hasil pemeriksaan spesimen hari ini ada 220 sampel yang terkonfirmasi Covid-19," kata Kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Provinsi Riau, Mimi Yuliani Nazir di Pekanbaru, Sabtu malam.

Kemudian kabar baiknya, terdapat penambahan 502 pasien Covid-19 yang dinyatakan sembuh. Namun kabar dukanya terdapat penambahan 30 pasien yang dinyatakan meninggal dunia karena Covid-19.

Sehingga total terkonfirmasi Covid-19 di Riau menjadi 124.380 kasus. Rinciannya terdiri dari pasien isolasi mandiri 3.635 orang, rawat di RS 515 orang, sembuh 116.419 orang dan 3.811 meninggal dunia.

"Sedangkan, untuk capaian vaksinasi dosis pertama di Riau saat ini sudah 1.081.089 orang, artinya masih ada 3.394.771 orang lagi yang harus divaksin pertama," kata Mimi lagi. ***