PEKANBARU - Ratusan mahasiswa yang menggelar aksi di depan Gedung DPRD Riau, mengatakan ada 3 poin kebijakan pemerintahan yang gagal dalam 4 tahun pemerintahan Presiden Joko Widodo. Aksi yang berlangsung sejak Senin sore, (29/10/2018) diantaranya menyorot sektor kehidupan nelayan, agraria dan energi.

"Kita menilai masih banyak aspek kehidupan negara yang belum terealisasi, seperti Kehidupan nelayan yang sampai saat ini kesejahteraannya belum terealisasi. Kemudian sektor agraria juga hanya sebatas Nawacita dan belum ada tindakan nyata baik dari pemerintah pusat ataupun daerah untuk mewujudkan itu di Riau," ujar Popo Ariyanto, Bidang Advokasi Universitas Riau.

"Yang terakhir, kedaulatan energi di Riau, padahal kita adalah penyumbang minyak terbanyak di Indonesia. Okelah, ada kabar yang mengatakan bahwa Indonesia berhasil menumbangkan Chevron, tetapi apakah Indonesia akan menumbangkan Riau untuk mengelola minyak dan gas di Riau?" ujarnya.

Selain itu, aksi demo ini masih tetap berlangsung dan mahasiswa aksi juga menyoroti berbagai aspek lainnya, seperti subsidi yang sudah dicabut, kenaikan harga kebutuhan pokok, kenaikan nilai dollar terhadap rupiah dan berbagai aspek lainnya. ***