PANGKALAN KERINCI -Pimpimpinan DPRD Kabupaten Pelalawan tak diundang pada acara hari ulang tahun (HUT) ke BUMD Tuah Sekata yang digelar pada Jumat (6/8/2021) kemarin.

Tak hanya pimpinan DPRD, Komisi II sebagai mitra BUMD Tuah Sekata juga tak diundang pada sempena peringatan hari jadi ke 18 perusahaan daerah tersebut.

Sikap management BUMD Tuah Sekata ini menimbulkan kekecewaan. Buntutnya, Direktur BUMD Tuah Sekata, T Efrisyah Putra menemui Ketua DPRD Pelalawa, Baharudin dan Ketua Komisi II, Abdul Nasib di Kantor DPRD Pelalawan, Senin (9/8/2021).

Pimpinan perusahaan pelat merah tersebut datang untuk menyampaikan permintaan maaf secara tertulis. Putra berdalih ada kelalaian oleh panitia dan dirinya selaku pimpinan.

"Ada persoalan, ketidak jelian dari pada panitia dan saya sendiri selaku Dirut untuk mengecek undangan yang telah sampai," ujar Putra.

Ketua DPRD Pelalawan, Baharudin mengungkapkan, tak ada undangan terkait acara HUT BUMD Tuah Sekata Bahkan dirinya telah memastikan ke bagian umum dan protokoler untuk menanyakan perihal undangan tersebut.

"Kawan-kawan memang banyak yang nanya, kita cros cek ke bagian umum dan protokoler memang yak ada. Bagi kita ya sudah, tak apa-apa," katanya.

Namun Baharudin menegaskan, kejadian ini hendaknya menjadi catatan Dirut BUMD Tuah Sekata, agar peristiwa serupa tidak terulang kembali.

"Kalau maaf ya biasalah, maaf saja. Ini perlu menjadi catatan. Apalagi kedepan akan banyak agenda di BUMD ini," tandasnya.

Senada dengan itu, Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Pelalawan, Abdul Nasib, SE mengaku kecewa, padahal Komisi II selaku mitra BUMD justru tak terlihat hadir pada momentum istimewa itu.

"Apakah Komisi II ini tak dibutuhkan lagi oleh BUMD, tentu ini banyak muncul persepsi dari kawan-kawan. Tentu kedepannya hal-hal seperti ini jangan terulang lagi," tandasnya.***