BANGKINANG - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gabungan Organisasi Penyelenggara Taman Kanak-Kanak Indonesia (GOPTKI) Kabupaten Kampar bekerjasama dengan Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Dikpora) Kabupaten Kampar menyerahkan bantuan Alat Permainan Edukatif (APE) kepada 38 TK (Taman Kanak-Kanak) dari 21 Kecamatan se-Kabupaten Kampar.

Bantuan itu berupa APE untuk dalam ruangan diantaranya, permainan balok, bantal, pencocok dan puzzle.

Bantuan ini diserahkan oleh Ketua DPC GOPTKI Kabupaten Kampar Hj. Juli Mastuty Yusri di kantor DPC GOPTKI Kabupaten Kampar di komplek TK Pertiwi Bangkinang Jl. DI Panjaitan Bangkinang Kota, Senin (19/11/2018).

Hadir pada kesempatan tersebut, Sekretaris DPC GOPTKI Kabupaten Kampar Hj. Atni Prawati, M.ED, beserta pengurus GOPTKI Kabupaten Kampar, Anggota DPRD Kabupaten Kampar Zumrotun, Kasi Kurikulum dan Penilaian PAUD dan PNF Dinas  Dikpora Kabupaten Kampar Yoni Misra, S.Sos, MSi dan para Kepala TK yang mendapat bantuan.

Ketua DPC GOPTKI Kabupaten Kampar Hj. Juli Mastuty Yusri saat menyerahkan bantuan ini menyampaikan bahwa  bantuan  ini merupakan kerjasama antara DPC GOPTKI Kabupaten Kampar dan Pemerintah Kabupaten Kampar  dalam hal ini Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kampar. Tujuan bantuan ini untuk membantu TK dalam memenuhi kebutuhan APE bagi anak-anak TK.

Juli Mastuty Yusri mengakui  bahwa bantuan APE ini sangat  terbatas dan belum bisa memenuhi kebutuhan seluruh TK yang ada di Kabupaten Kampar. Pasalnya jumlah TK di Kabupaten Kampar saat ini lebih kurang 357 TK, sementara  bantuan yang baru bisa diberikan GOPTKI dan Dinas Dikpora  baru 38 TK. “Anggaran kita sangat terbatas, sehingga yang dapat kita bantu saat ini baru 38 TK,” ujarnya.

Disampaikan Juli bahwa 38 TK penerima bantuan ini sudah melalui seleksi GOPTKI bersama Dinas Dikpora. “Kita tidak ada pilih kasih, tapi memang TK penerima bantuan ini dianggap yang paling membutuhkan saat ini,” ujarnya.    

Juli Mastuty Yusri berharap, walaupun bantuan sedikit hendaknya bantuan  ini bisa dimanfaatkan dengan baik. “Tolong dimanfaatkan untuk anak-anak kita sehingga dengan bantuan ini dapat merangsang tumbuh kembang anak-anak kita,” ujarnya.

Juli menyampaikan bagi  TK yang belum dapat bantuan, diminta  untuk bersabar dan akan  diprioritaskan untuk bantuan-bantuan di tahun kedepan. “Semoga ditahun-tahun depan bantuan ini bisa kita  tingkatkan  baik jumlah yang menerima maupun jumlah bantuannya,” ujar Juli.

Ia juga menyampaikan terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Kampar dalam hal ini Dinas Dikpora Kabupaten Kampar yang telah bekerjasama dengan GOPTKI  sehingga bantuan ini dapat disalurkan. “Bantuan ini terlaksana karena adanya kerjasama dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Kampar,” ujarnya. ***