JAKARTA - Gempa bumi dengan magnitudo 7,3 mengguncang Maluku, Rabu (6/5/2020) malam, pukul 20.53 WIB. Getaran gempa tersebut sampai ke wilayah Merauke.

Dikutip dari Liputan6.com, Kabid Humas Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Taufan Maulana, mengatakan, gempa tersebut tidak potensi tsunami.

''Gempa ini tidak berpotensi tsunami,'' kata Taufan Maulana, Rabu malam.

Gempa tersebut berlokasi di koordinat titik 6.95 Lintang Selatan,130.04 Bujur Timur atau 180 km Barat Laut Maluku Tenggara Barat.

''Kedalaman gempa 133 km,'' ujarnya.

Taufan menambahkan cakupan getaran gempa itu cukup luas. ''Cakupan wilayah di timur yang merasakan cukup luas,'' ujarnya.

Dia menyebut, getaran gempa terasa di Saumlaki dengan getaran III-IV MMI. Selain itu juga wilayah Banda, Dobo, Tual, Sorong, Fak-Fak, Kaimana, Tiakur dengan getaran III MMI.

''Alor, Merauke II-III MMI, Manokwari, Kupang, Waingapu II MMI,'' sambung Taufan.

Belum ada laporan resmi terkait kerusakan bangunan yang ditimbulkan gempa tersebut.***