SELATPANJANG - Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Selatpanjang, Maryana S.Sos MA akan selalu memberikan pelayanan yang baik kepada Warga Negara Asing (WNA) yang masuk di Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau.

"Intinya kita mendukung wisatawan yang datang untuk menyaksikan Imlek dan Perang Air khususnya. Jika pelayanan kita baik maka mereka akan menilai bahwa masyarakat Meranti ramah-ramah dan ini berkemungkinan tahun depan WNA semakin bertambah," ujar Maryana, Jumat (24/1/2020).

Diakuinya, pihak Imigrasi Kelas II TPI Selatpanjang selalu berkoordinasi dengan tim pengawasan orang asing (Tim Pora) Kabupaten Kepulauan Meranti. Bahkan, dirinya berharap selama Imlek berjalan tidak ada hal-hal yang bisa merugikan orang lain, dan kita selalu menghimbau agar para warga negara asing selalu mentaati aturan. 

"Ratusan warga negara asing sudah masuk ke Meranti, dan kemudian jumlah ini akan bertambah. Banyak masuknya orang asing maka semakin banyak keuntungan bagi Meranti," ungkapnya.

Selain itu, Imigrasi Kelas II TPI Selatpanjang meminta kepada semua pemilik atau penyedia penginapan agar dapat melaporkan wisatawan warga negara asing (WNA) yang datang menginap ditempatnya.  

"Pihak Imigrasi Selatpanjang selalu meningkatkan pengawasan terhadap wisatawan WNA yang datang ke Kepulauan Meranti," katanya. 

Pihaknya juga mengimbau penanggungjawab penyedia penginapan diwajibkan melaporkan WNA yang menginap secara periodik atau perbulan sekali melalui sistem daring (online) di Aplikasi Pengawasan Orang Asing (APOA).***