SAMARINDA - Kebutuhan Borneo FC terhadap kiper senior sudah terpenuhi. Ini menyusul dikontraknya kiper yang musim kemarin memperkuat Klub Persebaya Surabaya, Alfonsius Kelvan.

Setelah ditinggal M. Ridho ke Madura United FC, Borneo FC langsung berupaya mencari pengganti yang pas. Kiper senior yang bisa menjadi pesaing buat dua kiper muda Borneo FC, yaitu Nadeo Argawinata dan Gianluca Pandeynuwu.Pelatih kiper Borneo FC, Luizinho Passos, merasa perlu menciptakan kompetisi dalam pos penjaga gawang. Hal ini penting untuk menjaga performa kiper itu sendiri.Setelah melalui pencarian dan pertimbangan, akhirnya dipilih Alfonsius Kelvan. Kiper yang pernah pula membela Bali United FC dan Persiba Balikpapan, ini dipandang merupakan pilihan tepat."Atas rekomendasi pelatih kepala, kami datangkan Alfonsius Kelvan. Saya percaya dia bisa membantu Borneo FC untuk meraih prestasi tinggi di musim 2019," kata Nabil Husein, Presiden Klub Borneo FC. ***