PEKANBARU - PSPS Riau harus rela pulang dengan satu poin setelah ditahan imbang tuan rumah, Persika Karawang dengan skor akhir 0-0 pada laga pekan ke-14 Liga 2 wilayah barat, Senin (3/9/2018) petang tadi.

Skor kacamata hingga akhir babak memperlihatkan kemampuan dan ketangguhan kedua tim sama, baik itu Asykar Bertuah maupun Laskar Jawara dalam pertarungan di Stadion Singaperbangsa, Karawang, Jawa Barat (Jabar).

Sepanjang laga, tuan rumah Ayam Ciparage maupun tim tamu Tapir Sumatera sama-sama memiliki peluang untuk bisa meraih angka. Sayang, finishing pemain dari kedua tim masih belum sempurna.

Di babak pertama tuan rumah langsung menampakkan tajinya, sejak menit-menit awal, banyak peluang terbuka lebar. Pertandingan sengit tersaji sejak kick off babak pertama, PSPS Riau juga mendapat kesempatan pinalti.

Hal ini terjadi di menit ke 20, saat Dani Marvelous dijatuhkan di kotak terlarang. Namun, keputusan wasit yang menganggap itu bukan pelanggaran, membuat kesempatan bagi PSPS Riau untuk mencetak gol lenyap.

Berlanjut di babak kedua, berada di dasar klasemen tidak membuat Persika Karawang patah arang dan tetap semangat untuk menghadapi lawan-lawannya yang bertandang ke markas Laskar Jawara.

Telat di menit ke 87, kemelut yang terjadi di mulut gawang Ismail Hanafi nyaris membuat tim asuhan coach Hendri Susilo kecewa. Beruntung, kekompakan dan kewaspadaan lini belakang PSPS Riau berhasil menghalau bola.

Tambahan waktu tiga menit jelang berakhirnya laga, ternyata masih belum mampu menciptakan sebuah gol. Skor kacamata pun bertahan hingga pluit panjang dibunyikan. Alhasil, Firman Septian Cs harus rela hanya membawa satu poin dari Karawang. ***