SIAK SRI INDRAPURA - Dampak negatif narkoba yang merenggut masa depan generasi muda menjadi perhatian khusus Pemkab Siak khususnya Bupati Siak, Drs H Alfedri MSi. Sehingga dirinya tak pernah bosan mengingatkan generasi muda agar tidak ikut - ikutan menggunakan narkoba.

"Penting dilakukan sosialisasi kepada generasi muda tentang ancaman serius narkoba ini, agar generasi muda di Siak dapat sedini mungkin menghindari barang haram tersebut," kata Alfedri dihadapan ratusan pelajar SMAN 2 Sungai Apit, sempena kegiatan Penyuluhan Bahaya Narkoba Untuk Anak Usia Sekolah.

Acara yang dipusatkan di Gedung Laboraturium SMAN 2 Sungai Apit, Rabu (14/8/2019) itu lebih menjelaskan apa itu narkoba dan kerugiannya ketika sudah mencoba-coba.

Pemimpin Kabupaten Siak itu menyebut tren penyalahgunaan narkotika dan obat-obatan terlarang di kalangan generasi muda dewasa ini kian meningkat.

“Bahaya paling nyata adalah merusak kesehatan dan mengakibatkan berbagai penyakit seperti kerusakan saraf, daya tahan tubuh menjadi rapuh karena digerogoti zat adiktif penghancur syaraf. Yang akhirnya mengakibatkan seseorang pencandu narkoba tidak dapat berpikir jernih, bahkan lebih fatal menyebabkan kematian,” ucap Alfedri.

Agar hal yang tidak diinginkan tidak terjadi, kata dia dibutuhkan pengawasan dari multi pihak baik dari pihak sekolah, orang tua dan keluarga bahkan lingkungan masyarakat sekitar. Selain itu kata dia, saat ini peredaran narkoba sudah masuk hingga di kampung kampung, dan juga sekolah dengan sasaran pelajar.

"Negara kita sudah darurat narkoba,vuntuk itu jauhi narkoba. Apa lagi di daerah kita ini hamper diseluruh kampung sudah masuk peredaran narkoba," ujar Alfedri.

Bahaya lain dari menggunakan Narkoba menurut Alfedri, juga dapat berdampak pada penularan virus HIV dan AIDS melalui jarum suntik serta pergaulan bebas.

Untuk itu, ia juga menghimbau agar para pelajar selalu dapat menjaga diri dari pengaruh buruk pergaulan agar tidak terjerumus kepada hal-hal yang tidak baik.

"Kami hadir disini karena sayang kalian semua, jangan sampai kalian ikut-ikutan menyalahgunakan narkoba, sebab bahayanya merusak generasi bangsa," tutupnya.

Diakhir acara, Bupati didampingi Kadis Kesehatan dan Camat Sungai Apit menyerahkan secara simbolis bantuan kursi roda, alat bantu dengar, alat bantu berjalan bagi penyandang disabilitas, serta buku tabungan dan kartu ATM untuk lansia yang disalurkan melalui Dinas Sosial Kabupaten Siak.***