BAGANSIAPIAPI - Pelayanan di Puskesmas Teluk Merbau, Kecamatan Kubu, Rokan Hilir, Riau, sejak Senin (18/1/2021) ditutup sementara. Penutupan dilakukan karena ada yang terkonfirmasi positif Covid-19.

Karena penutupan itu, layanan untuk masyarakat dialihkan ke Puskesmas Rantau Panjang Kiri, Kecamatan Kubu.

Penghentian layanan sesuai pemberitahuan yang ditempel di pintu masuk Puskesmas yang ditandatangani Kepala Puskesmas Teluk Merbau, Lina Wati Amd Kep, Senin (18/1/2021).

Sementara itu, Pjs Kepala Dinas Kesehatan Rohil, Ahmad Yusuf yang dihubungi Senin (18/1/2021) memberikan klarifikasi latarbelakang dihentikan pelayanan Puskesmas Teluk Merbau.

''Begini, ada staf Pukesmas, Senin (18/1/2021) tadi pagi terkonfirmasi positif Covid-19 dari hasil Swab. Jadi layanan Puskesmas dihentikan sementara,'' jelas Ahmad Yusuf.

Menurut Pjs Kadis Kesehatan Rokan Hilir, banyak yang merasa kontak erat dengan staf tersebut, maka sebagian besar staf Pukesmas di Swab Senin siang tadi.

''Menjelang hasil Swab keluar, mereka (staf) wajib isolasi mandiri. Kalau sudah keluar hasilnya pelayanan Puskesmas akan dibuka lagi dengan catatan, yang positif harus isolasi mandiri,'' tutupnya. ***