DURI - ALSA English Competition (E-Comp) merupakan event kompetisi Bahasa Inggris terbesar di Indonesia yang diselenggarakan oleh Asian Law Students’ Association Local Chapter Universitas Indonesia (ALSA LC UI). Tahun 2016 ini ada 750 peserta yang ikut bertanding dalam kompetisi itu. Mereka berasa dari 50 SMA dan 50 Universitas se- Indonesia.

Untuk yang kesekian kalinya, SMAS Cendana Duri memborong prestasi pada kompetisi tersebut. Tahun ini ada 5 kategori perlombaan yang mendapat juara. Yaitu, juara 1 place speech diraih oleh Andi Darell Alhakim, juara 1 place storytelling oleh Palita Rana Putinagari, juara 1 place paper presentation oleh Christin Carolin Saputri, juara 2 speeling bee oleh Adila Nurul Ilma dan juara 2 place battle of branis oleh Ikhsan Zumardi, Jason Oloan S dan Raka Pratama.

Atas prestasi mereka ini, Kepala Sekolah SMAS Cendana Duri, Deni Satria melalui Plh Kepala Sekolah, Dra Wiselmi menyampaikan apresiasinya kepada siswa siswi yang ikut dalam kegiatan tersebut. Dimana atas prestasi yang mereka bawa pulang ini tentunya juga akan mengharumkan nama SMAS Cendana Duri di kancah Nasional.

"Terimakasih juga untuk para guru yang sudah membimbing anak-anak ini untuk bisa mempersiapkan diri pada perlombaan di Universitas Indonesia itu. Perjuangan anak-anak untuk meraih prestasi sangat kita puji dan patut kita banggakan. Mereka pulang bertanding membawa nama baik untuk SMAS Cendana," kata Wiselmi didampingi Wifrina SPd, guru pendamping yang mengantarkan anak-anak dalam perlombaan tersebut.

Christin Carolin salah satu murid SMAS Cendana Duri yang hampir setiap tahun mengikuti ALSA LC UI National English-2016 dan selalu meraih juara. Dia juga bercerita kepada GoRiau.com dalam bahasa Inggris atas prestasi yang diraihnya ditengah kondisi menghadapi ujian midsemester.

"I could only achieve what I've achieved today because of God's blessing and because of the support from my family, friends, and teachers. We were focusing on the mid semester exam right before leaving for Jakarta so I prepared myself in the midst of it all. I feel so grateful and happy that everything payed off," kata Christin kepada GoRiau.com, Jumat (29/4/2016). 

Delapan kategori yang dilombakan hanya 7 kategori yang diikuti diantaranya speech diikuti oleh Andi Darell Alhakim, storytelling diikuti oleh Palita Rana Putinagari dan Tengku Jehan Radhiah, paper presentation diikuti oleh Christin Carolin S dan Albert Christoper.

Menyusul kategori spelling bee diikuti oleh Adila Nurul Ilma, battle of brains diikuti oleh Ikhsan Zumari, Jason Oloan Simanungkalit dan Raka Pratama, newscasting diikuti oleh Tengku Amir Ramadhan, E-MUN diikuti oleh Naufal Murtadza, Naufal Fakhrudin H dan Adjie Variandanda S.(*/rha)