BAGANSIAPIAPI - Bagansiapiapi FC unggul 2-1 atas tim Porprov Rohil pada laga ujiocoba, Jumat (23/9/2022) di Lapangan KONI Bagansiapiapi. Kedua tim merupakan wakil Rokan Hilir pada turnamen yang berbeda. Bagansiapiapi FC akan bertanding di Liga 3 Indonesia wilayah Riau, sementara tim Porprov akan bertanding di Porprov Riau 2022 di Kuantan Singingi.

Meski masih taraf ujicoba namun pertandingan keduanya berjalan alot dan menegangkan. Kedua tim saling menyerang dengan kecepatan tinggi. 

GoRiau

Ribuan pencinta olahraga dan Wakil Bupati Rohil H Sulaiman SS MH sekaligus pemilik Bagansiapiapi FC turut menyaksikan jalannya pertandingan.

Babak pertama, Bagansiapiapi FC melalui kaki Zainudin berhasil membobol gawang Tim Proprov Rohil sehingga skor 1-0. Tak bertahan lama, berselang 15 menit Tim Porprov Rohil berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 hingga babak pertama, hingga turun minum, kedudukan imbang 1-1.

Babak kedua dalam tempo tinggi, Bagansiapiapi FC melalui kaki Wolder nomor punggung 10 sekaligus kapten Bagansiapiapi FC berhasil membobol gawang Porprov, sehingga mengubah kedudukan menjadi 2-1 hingga akhir pertandingan.

Pemilik Club Bagansiapiapi FC yang juga Wakil Bupati Rohil, H Sulaiman SS MH didampingi Pelatih Kepala Asnaldi dan Hang Jebat, Oto Yanoko Ramanda dan jajaran pengurus lainnya usai laga mengaku puas atas hasil yang diperoleh timnya.

"Laga ujicoba ini untuk menjajaki dan mencoba kemampuan pemain, kekompakan tim dan skill per induvidu,'' ujar Wabup Rohil. (advertorial)