PEKANBARU – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Ikatan Pemuda Karya (IPK) Provinsi Riau bersama pengurus IPK Kabupaten Pelalawan membagikan ratusan paket sembako kepada masyarakat kurang mampu, Minggu (28/8/2022).

Perayaan HUT ke-53 IPK dipusatkan di Lapangan Sepakbola Merdeka Kota Pangkalan Kerinci dihadiri sekitar 1.000 warga dan anggota IPK se-Provinsi Riau.

Turut hadir dalam kegiatan sosial tersebut, Ketua DPD IPK Provinsi Riau Kasten Harianja didampingi Sekretaris Kasrul, Bendahara Yunan Liem, Ketua DPD II Pelalawan selaku tuan rumah, Willy Sibarani, Gubernur Riau diwakili Kadispora Bobby Rahmat, Kapolres Pelalawan, Dandim 0313/KPR dan tokoh agama, tokoh masyarakat dan pengurus IPK lainnya, perwakilan Ormas lainnya serta seluruh tamu undangan yang hadir.

Dalam sambutan, Ketua DPD I IPK Provinsi Riau Kasten Harianja menyampaikan kegiatan sosial ini dalam rangka memperingati HUT ke-53 IPK tahun 2022 yang masih dalam suasana memperingati HUT Kemerdekaan RI ke 77.

"Peringati HUT ke-53 IPK, ini kami berikan kepada kaum dhuafa dan warga kurang mampu. Bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat di tengah sulitnya perekonomian saat ini," kata Harianja.

Dia juga menjelaskan tentang arti penting dibentuknya IPK oleh para pendiri terdahulu, berkarya itu dimulai dari keluarga sendiri. Otomatis akan menjadikan jati diri di setiap anggota IPK untuk berbakti dan berkarya di lingkungan.

"Berkarya ini lebih kepada berbakti kepada masyarakat dengan kegiatan sosial dan turut serta membantu menjaga kondusifitas lingkungan," ungkapnya

Selanjutnya, Gubernur Riau diwakili Kadispora Bobby Rahmat menyampaikan ucapan selamat HUT ke-53 IPK. “Mencapai angka 53 tahun bukanlah hal yang mudah dalam mempertahankan kekompakan adalah kuncinya” ujar Bobby Rahmat.

Dalam kesempatan ini, Kadispora mendapatkan potongan kue ulang tahun IPK ke 53 dari ketua DPD I IPK Provinsi Riau.

Seperti diketahui, setiap tanggal 28 Agustus 1969, Ikatan Pemuda Karya lahir di Kota Medan di bawah kepemimpinan Almarhum Kakanda Olo Panggabean dan tanggal tersebut di peringati sebagai hari ulang tahun Ikatan Pemuda Karya.

Pantauan di lokasi acara, terlihat sebagai bukti nyata IPK turut serta membantu program pemerintah.

Di HUT IPK 53 ini telah dilaksanakan vaksin massal sebanyak 100 vaksin bagi masyarakat Pangkalan Kerinci serta pembagian 150 paket sembako kepada warga yang membutuhkan.

Ikatan Pemuda Karya di bawah kepemimpinan Kasten Harianja lebih mengedepankan Kebhinekaan Tunggal Ika, dapat terlihat dari susunan Anggota DPD dimana suku Tionghoa, Jawa, Batak, Melayu dan Minang melebur menjadi satu.

Melalui kegiatan ulang tahun, setiap DPD II kabupaten/kota di Riau memberikan penampilan khusus kesenian tradisional Indonesia seperti tari Rokan Hulu, Barongsai, Reog Ponorogo, seni bela diri.

Menurut ketua pelaksana, Willy Sibarani mengatakan, selain seni tradisional, kegiatan lain seperti perlombaan rakyat menjadi hiburan bagi masyarakat.

Acara yang diikuti oleh perwakilan DPD II kabupaten/Kota dan masyarakat ini seperti pertandingan Tarik Tambang, Joged Bola serta balap karung dan penyerahan sertifikat penghargaan bagi seluruh DPD IPK kabupaten/kota menjadi penutup acara yang berlangsung hingga pukul 17.00 WIB dan lebih menerapkan protokol kesehatan. ***