BAGANSIAPIAPI - Bila tak ada perubahan Badan Pembentukan kabupaten Rokan Tengah akan mengadakan mengadakn Musyawarah Besar (Mubes) pada Jumat, 7 Mei 2016 nanti.

Mubes di pusatkan di kepenghuluan Sintong, Tanah Putih. "Panitia telah mengundang sejumlah tokoh untuk hadir diantaranya anggota DPR RI Lukman Edi, Tabrani Maamun dan anggota DPD," kata salah satu inisiator pemekaran kabupaten Rokan Tengah, Edison Jamil kemarin.

Menurutnya dengan kehadiran anggota DPR RI dan DPD RI telah menunjukkan bahwa wacana pemekaran bukan hal yang main-main. Dengan adanya dukungan anggota DPR dan DPD RI asal Riau diharapkan bisa memudahkan dan mempercepat jalan pembentukan kabupaten Rokan Tengah.

Pihak panitia terangnya sudah mempersiapkan sebanyak 1500 - 2000 undangan yang akan disampaikan kepada bupati, wakil bupati, sekda, asisten, para kepala dinas/Badan, kapolres, dandim, Kejari, tokoh masyarakat di setiap kepenghuluan maupun kecamatan serta, tokoh agama, tokoh adat, tokoh pemuda serta para OKP.

"Tujuan pemekaran itu pemerataan pembangunan, dan menyejahterakan masyarakat dan tidak ada maksud untuk memecah belahkan daerah, Makanya kita luruskan maksud pemekaran tersebut," tegasnya. (Adv/DPRD)