PEKANBARU – Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar telah mengusulkan 3 nama calon Penjabat (Pj) Walikota Pekanbaru dan Bupati Kampar kepada Menteri Dalam Negeri (Mendagri). Dengan harapan lima hari menjelang pelantikan, atau habisnya masa jabatan Walikota Pekanbaru dan Bupati Kampar tanggal 22 Mei 2022 nanti, SK penunjukan Pj sudah diterima Gubernur.

Tiga nama calon Pj Walikota Pekanbaru diantaranya, Masrul Kasmi, M Edy Afrizal, dan Boby Rahmat. Sedangkan calon Pj Bupati Kampar, Imron Rosadi, Roni Rahmat dan Zulkifli Sukur. Sesuai dengan surat dari Kemendagri Gubernur mengusulkan 3 nama dari pejabat tinggi pratama di lingkungan Pemprov Riau, atau pejabat eselon II.

Namun dipertengahan jalan, setelah pengusulan tiga calon tersebut oleh Gubernur, kini mulai ramai diperbincangkan masuk usulan baru calon Pj Walikota Pekanbaru, Muflihun Sekretaris Dewan DPRD Riau, dan salah satu nama Kepala Dinas di OPD Riau. Begitu juga Pj Bupati Kampar juga muncul satu nama lagi juga dari salah satu Kepala Dinas di OPD Pemprov Riau.

Kepala Biro Tata Pemerintahan Pemprov Riau, Firdaus, saat dikonfirmasi terkait dengan munculnya dua nama baru sebagai Pj Walikota Pekanbaru dan Pj Kampar, tidak pernah mengirimkan usulan kedua atau penambahan calon Pj. Usulan sesuai dengan arahan pimpinan, dan sesuai surat yang disampaikan oleh Kemendagri calon Pj diusulkan masing-masing tiga nama.

“Usulan dari Pemprov sesuai arahan pimpinan tiga nama, kalau ada penambahan satu nama lagi itu kami tidak tau. Bisa saja usulan susulan tapi saya tidak tau. Memang ada saya mendapatkan informasi ada usulan nama Pj Walikota dan Pj Bupati Kampar, namanya sesuai yang beredar saat ini,” kata Firdaus.

“Secara aturan memang tidak ada salahnya ada usulan nama lain, bisa melalui pemerintah pusat melalui Kemendagri, atau ada yang mengusulkan sendiri masuk di Kemendagri. Kalau dulu memang usulan harus dari Gubernur, dekarang dari pusat bisa mengusulkan, karena kepala daerah perwakilan dari pemerintah pusat,” kata Firdaus.

Disinggung siapa nama calon Pj usulan yang baru tersebut, Firdaus mengatakan, dari informasi yang berkembang nama Muflihun dan Kadisdik Riau Kamsol muncul. Namun tidak pasti kemana arahan kedua nama ini diusulkan.

“Kemana arahnya kita tidak tau, bisa saja untuk Pj Walikota Pekanbaru. Yang berkembang dan iformasinya dua nama itu,” kata Firdaus.

Sementara itu, dari sejumlah nama yang beredar satu nama sudah mulai mengerucut, calon Pj Walikota yang kuat Muflihun atau Kamsol, sedangkan Pj Bupati Kampar, Imron Rosyadi. Siapapun yang bakal ditunjuk sebagai Pj kepala daerah ini, tentunya akan menjadi orang yang loyal terhadap Gubernur, menjelang Pilkada 2024. ***