PEKANBARU - Hari ini, Gubernur Riau Drs H Syamsuar menerima kunjungan Konsul Malaysia di Kantor Gubernur, Selasa (14/5/2019). Konsul Malaysia yang datang, yaitu Wan Nurshima dan Wan Jusoh. Kedatangan konsul tersebut dalam rangka kerja dan bertanya mengenai program kerja dan kerjasama dua negara ini.

Wan Nurshima sangat kagum dengan program kerja Syamsuar, yang ingin membuat jarak antara Malaysia - Indonesia (Riau) menjadi dekat. Hal itu dibuktikan dengan adanya RoRo Dumai (Riau) - Malaka (Malaysia).

Selain itu, Nurshima menyambut baik wisata halal yang di Riau. Hal ini sangat penting bagi Riau, bagaimana menarik wisatawan mancanegara datang ke Riau menikmati wisata halal yang disajikan oleh Provinsi Riau. Nurshima juga bertanya tentang balap sepeda atau Tour de Siak yang direncanakan hingga ke Malaka.

"September mendatang Malaysia Airline, akan terbang dengan rute Malaysia – Pekanbaru direncanakan 3 kali sampai 4 kali penerbangan," kata Nurshima.

Syamsuar sangat antusias menyambut pertanyaan Konsul Malaysia tersebut. Dirinya mengatakan, 2020 Tour de Siak hingga ke Malaka. Ia pun berharap Kerajaan Malaysia membicarakan hal ini dan menyambut hal baik tersebut.

"Apalagi, jika RoRo Dumai - Malaka cepat terealisasi. Berbagai ivent pariwisata bisa dilakukan antara Riau dan Malaysia. Ini diharapkan bisa berjalan dengan lancar dan disambut baik Kerajaan Malaysia," ungkap Syamsuar.

Pertemuan dengan konsul Malaysia dengan Syamsuar, sempat membahas rencana pertemuan pembahasan RoRo Dumai - Malaka antara pemerintahan Indonesia dan Malaysia pada tanggal 17 Juni 2019 mendatang.

"Sesuai rencana pembicaraan soal RoRo Dumai - Malaka itu dilaksanakan di Pekanbaru," jelas Syamsuar. ***