PEKANBARU, GORIAU.COM - Dalam suasana Hari Sumpah Pemuda tanggal 28 Oktober 2015, sejumlah tokoh Riau menggelar deklarasi sekaligus pengukuhan Perkumpulan Persebatian Pemuka Masyarakat Riau (PPMR) di Hotel Aryaduta, Rabu (28/10/2015). Sejumlah tokoh tampak hadir bersama Pelaksana tugas Gubernur Riau H. Arsyadjuliandi Rachman.

Kegiatan Deklarasi dan Pengukuhan Perkumpulan PPMR ini berlangsung hikmat dengan pembacaan puisi dari budayawan Alhaj Aris Abeba dengan judul Jemputlah Ombak. Deklarasi sendiri dibacakan oleh tokoh muda H. Mardianto Manan.

Wakil Ketua PPMR H. Alaidin Kota yang membacakan sejarah berdirinya organisasi mengatakan, PPMR adalah wadah perkumpulan masyarakat Riau yang merasa risau dan memberikan perhatian bagi pembangunan di negeri Melayu. Ia mengatakan organisasi ini merupakan payung bagi perkumpulan seluruh paguyuban masyarakat Riau dari berbagai latar belakang dan suku.

PPMR sendiri dipimpin Ir. H. Nasrun Efendi, MT dengan Ketua Penasehat H. Rida K Liamsi dan diisi oleh tokoh-tokoh pemuka masyarakat Riau. Dalam sambutannya, Narsun mengatakan, kebersamaan sebagai langkah membangun Riau yang lebih maju. PPMR akan berperan sebagai perpanjangan tangan dalam rangka pembangunan dan pembinaan masyarakat Riau.

"Berdirinya perkumpulan ini bermula dari diskusi komponen pemuka masyarakat Riau yang risau dan peduli terhadap kondisi Riau beberapa tahun belakangan ini yang dililit berbagai masalah seakan tidak pernah reda, terakhir bencana asap yang terus menerpa," ujar Nasrun Effendi.(rul)