PEKANBARU - Forum Taman Baca Masyarakat Riau (FTBM) adakan diskusi ngobrol asik (Ngobras) bersama komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Riau sebagai narasumber, di ruang terbuka hijau (RTH) Kaca Mayang di Jalan Jendral Sudirman.

Komisioner KPU Riau, Nugroho Noto Susanto menuturkan, melalui proses tatap muka secara langsung seperti diskusi akan membuat KPU mengerti keluhan masyarakat terhadap penyelenggara pemilu.

Selain itu, KPU dapat dengan mudah mensosialisasikan hal-hal apa saja yang tidak benar dan proses penyelenggaraan pemilu yang mungkin tidak diketahui oleh masyarakat.

"Diskusi ini sangat bagus terlebih nantinya melalui obrolan seperti ini menjadi dialog dan hubungan yang baik antara warga dan penyelenggara pemilu," kata Nugroho di RTH Kaca Mayang, Minggu (28/7/2019).

Nugroho menilai, antusias dari masyarakat cukup tinggi, hal ini terlihat dari pertanyaan yang dilontarkan terkait apakah demokrasi masih relevan, plus minusnya demokrasi, kritik pemilu 2019, dan proposal perbaikan pemilu untuk kedepan.

Ketua FTBM, Sutriono, menuturkan pengadaan ngobras ini untuk menghidupkan dan mengedukasi masyarakat dengan memanfaatkan RTH sebagai tempat edukasi.

"Kita ingin memberi perhatian agar pemanfaatan RTH lebih besar lagi, tidak hanya tempat bersantai dan ngobrol, namun menjadikan ruang terbuka sebagai referensi lokasi untuk edukasi. Salah satunya yaitu mengadakan diskusi kecil dengan mendatangkan narasumber yabg berkompeten," jelas Sutriono.

Dijelaskan, pengadaan diskusi ini juga berlandaskan dari pegiat literasi yang terdiri dari beberapa komunitas diantaranya Bait Pekanbaru, Pustaka Rakyat Bergerak, Perpustakaan jalanan, Rumah Baca Naysiah dan Pustaka Oemar Bakhri.

Sutriono mengharapkan pemerintah lebih fokus menyediakan ruang terbuka khususnya untuk tempat edukasi bagi masyarakat. ***