SIAK - Sejumlah SMA/SMK di Kabupaten Siak kedatangan tamu spesial menjelang pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) 2018. Mereka adalah dari Komisi X DPR RI.

Asisten I Setda Kab. Siak, L Budhi Yuwono dan Kepala Dinas Pendidikan Siak H Lukman serta beberapa pejabat daerah lainya yang menerima rombongan Komisi X ini meninjau SMKN 1 Mempura , SMKN Pariwisata Siak dan SMAN 1 Siak.

Dalam kesempatan itu, Ketua DPR RI Djoko Udjianto menyebutkan, bahwa masih banyak kekurangan sarana dan prasarana penunjang UNBK di seluruh wilayah Indonesia.

Kekurangan yang menjadi kendala utama UNBK tidak bisa dilaksanakan tahun ini salah satunya karena tidak ada unit komputer.

Lebih lanjut Djoko menjelaskan, tujuan kunker kali ini untuk memetakan berapa jumlah kekurangan komputer yang dibutuhkan dari sekolah-sekolah yang ditinjau.

"Seperti untuk SMK N 1 Mempura masih kurang sebanyak 35 unit komputer, SMK Pariwisata Siak sebanyak 100 unit komputer, dan SMAN 1 Siak sebanyak 30 unit komputer," ujar Djoko.

Dari kekurangan tersebut pihaknya bersama kementerian pendidikan akan menyusun APBN untuk tahun 2019.

"Kalaupun misalnya nanti APBNP belum bisa terlaksana 2018, berarti nanti program yang belum terpenuhi sarana prasarana ini akan dipenuhi pada 2019," ungkapnya.

Sementara Asisten I L Budhi Yuwono saat ditemui menyebutkan, untuk kesiapan pelaksanaan UNBK pada prinsipnya pemerintah kabupaten Siak siap mendukung program pemerintah pusat ini.

"UNBK ini kan untuk tingkat SMA, itu merupakan kewenangan pemerintah provinsi jadi untuk kelancarannya pemerintah kabupaten siak mendukung dari pada pelaksnaan UNBK ini dan siap membantu kalau ada kendala-kendala di lapangan," sebutnya.

Lanjut Budhi, kalau komputer masing-masing sekolah sudah ada, hanya saja untuk kekurangan yang dimaksud itu sudah dibicarakan dan mudah-mudahan akan ada tambahan oleh dinas terkait di provinsi ataupun melalui APBN.

"Kalau untuk listrik, jaringan internet kita sudah koordinasi pada PLN dan Telkomsel," pungkasnya.***

https://www.goriau.com/assets/imgbank/14052018/1-okjpg-7265.jpgKomisi X DPR RI cek kesiapan Siak dalam pelaksanaan UNBK 2018

https://www.goriau.com/assets/imgbank/14052018/2-okjpg-7264.jpgAsisten I Setda Kab. Siak, L Budhi Yuwono memberikan cenderamata kepada perwakilan Komisi X DPR RI

https://www.goriau.com/assets/imgbank/14052018/3-okjpg-7263.jpgRombongan komisi X DPR Ri tiba di Kabupaten Siak

https://www.goriau.com/assets/imgbank/14052018/4-okjpg-7262.jpgFoto bersama Komisi X DPR RI dengan jajaran Pemkab Siak.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/14052018/5-okjpg-7261.jpgPlt Bupati Siak Alfedri memasangkan tanjak kepada Anggota DPR RI Komisi VII dalam kunkernya ke Siak

https://www.goriau.com/assets/imgbank/14052018/6-okjpg-7260.jpgAlfedri menyampaikan sekilas tentang Siak kepada Romobongan Komisi VII DPR RI

https://www.goriau.com/assets/imgbank/14052018/7-okjpg-7259.jpgPerwakilan Komisi VII DPR RI menerima cenderamata dari Plt Bupati Siak, Alfedri