TEMBILAHAN, GORIAU.COM - Mengoptimalkan pelayanan pengobatan gratis melalui Jaminan Kesehatan Masyarakat (Jemkesmas), maka Puskesmas Pengalihan Kecamatan Keritang, Indragiri Hilir (Inhil) membuat sistem jemput bola dengan mendatangi warga.

Puskesmas yang membawahi 6 desa ini, menerapkan sistem jemput bola agar warga yang memerlukan pelayanan kesehatan tidak perlu lagi langsung datang ke Puskesmas Pengalihan.

Koordinator pelayanan pengobatan gratis, Herawati saat melakukan pelayanan pengobatan secara gratis di Desa Sencalang,Keritang, Rabu (3/9/2014) kepada GoRiau.com mengatakan cara jemput bola ini disiasati mengingat lokasi rumah warga yang cukup jauh dari Puskesmas, sehingga sulit bagi warga untuk berobat.

''Rumah warga di desa-desa jauh dari Puskesmas, memakan jarak tempuh yang lama untuk sampai ke Pengalihan. Maka kami buat sistem jemput bola, dengan kami dari Puskesmas yang datangi mereka,'' kata Herawati.

Sistem jemput bola pemberian pengobatan gratis yang dikususkan bagi warga tidak mampu ini, dikatakan Herawati dilakukan secara terus menerus dan berkesinambungan, hingga 6 desa yang masuk cakupan Puskesmas Pengalihan Keritang mendapatkan pengobatan secara gratis.

''Ini besok kita ke Desa Pancur, pokoknya semua desa di wilayah Puskesmas Pengalihan akan kita datangi. Sehingga pengobatan melalui Jamkesmas ini benar-benar dirasakan warga kita,'' tambah Herawati.(ayu)