PANGKALAN KERINCI - Sebanyak 941 Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) dilantik secara serentak di 12 kecamatan oleh Panwaslu Kecamatan masing-masing, sekaligus pemberian bimbingan teknis (Bimtek) yang dilaksanakan, Senin (25/3/2019).

Ketua Bawaslu Kabupaten Pelalawan, Mubrur menjelaskan, PTPS mempunyai masa tugas sebelum dan sesudah masa pemungutan suara.

"Hari ini, dilakukan pelantikan PTPS secara serentak di 12 kecamatan sekaligus Bimtek. Bawaslu kabupaten melakukan supervisi," ungkapnya, kepada GoRiau.

Lebih lanjut dia menjelaskan, jumlah PTPS dan tempat pelantikan semuanya sudah lengkap untuk Kabupaten Pelalawan.

"Pangkalan Kerinci jumlah 225 PTPS, pelantikan dilaksanakan di Gedung Daerah Pangkalan Kerinci, Bandar Sei Kijang 41 PTPS pelantikan di ruko Jalan Lintas Timur," sebutnya.

Dilanjutkan Mubrur, Bandar Petalangan jumlah 44 PTPS untuk lokasi pelantikan di GOR Desa Lubuk Terap, Ukui 95 PTPS pelantikan di Aula Kantor Desa Air Emas dan Bunut ada 36 PTPS pelantikan di gedung serba guna Kelurahan Bunut.

"Pangkalan Kuras 137 PTPS pelantika di Gor Kantor Camat Pangkalan Kuras, Langgam 70 PTPS pelantikan di STTP, Kerumutan 67 PTPS, Pelalawan 42 PTPS, Teluk Meranti 51 PTPS, Kuala Kampar 60 PTPS dan Pangkalan Lesung 72 PTPS," papar Mubrur.*