BENGKALIS, GORIAU.COM - Sempena Hari Koperasi ke 66, sejumlah koperasi mendapat penghargaan sebagai koperasi berpestasi dari Pemkab Bengkalis melalui Dinas Koperasi dan UMKM  kabupaten Bengkalis.P enyerahan penghargaan sekaligus uang pembinaan dilakukan Wakil Bupati Bengkalis H Suayatno di Lapangan Tugu, Senin (26/8).

Adapun koperasi berprestasi yang mendapat penghargaan 5alah Koppas Beringin Duri sebagai terbaik I, Koperasi 17 Agustus Air Jamban Mandau sebagai terbaik II dan Koperasi Karyawan PKP-RI Bengkalis sebagai terbaik III.

Selain koperasi berprestasi, Dinas Koperasi dan UMKM Bengkalis juga memberikan hadiah untuk koperasj yang sehat. Ada sepuluh koperasi yang dinilai cukup sehat, seperti Koperasi Al Hakim,  Koperasi Wanita Baru dan Koperasi MAN. Ketiganya berada di Kecamatan Bengkalis.

Ada juga Koperasi KPRI guru-guru SD di Kecamatan Bantan. Kemudian Koperasi Nyuwun Pengestu di Rupat, Koperasi Wanita Mandiri Kreatif  dan Koperasi Perempuan Aktif di Kecamatan Mandau.

Sementara di Kecamatan Bukit Batu Koperasi KPR Guru-guru SMP 4 dan Koperasi Tuah Bumi   Lestari serta Koperasi Selaras Sekarsa Serasa di Kecamatan Siak Kecil. GoRiau.com