PEKANBARU, GORIAU.COM - Wakil Ketua Umum DPP Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI), M Yusuf Rizal menegaskan, bahwa di Riau tidak ada terjadi dualisme kepengurusan DPD KSPSI.

"Apa yang pernah terjadi di pusat, belum terjadi di Riau," Yusuf Rizal ketika melakukan konsolidasi ke Riau, Rabu (14/1/2015).

Konsolidasi yang dilakukan Yusuf Rizal bersama jajaran pengurus pusat terkait hasil Kongres KSPSI pada 8-10 Desember 2014 lalu di Hotel Borobudur, Jakarta.

Dimana hasil rekonsiliasi kongres tersebut harus disosialisasikan ke daerah untuk menjawab akan isu-isu yang berkembang selama ini. "Mulai dari yang bisa menyebabkan perpecahan, karena kita satu logo," ujar Yusuf.

Lawatan Waketum DPP KSPSI ke Riau didampingi Sekjend KSPSI Mustakim Isa. Mereka disambut Ketua DPD KSPSI Riau Hermansyah dan Sekretaris KSPSI Nursal Tanjung. Selain itu sejumlah pimpinan KSPSI kabupaten/kota diantaranya Ketua DPC KSPSI Dumai yang juga tokoh muda Riau Khairuddin Al-Young, Ketua DPC Indragiri Hilir, Pelalawan.

Tujuan lawatan ini untuk mensosialisasikan terkait rekonsiliasi hasil kongres KSPSI. Dimana KSPSI yang dulunya terjadi dualisme kepemimpinan antara kubu Yoris Raweai dan Syukur Sapto, kini menjadi satu kepengurusan.

"Tidak ada lagi kubu itu kubu ini," tegas Yusuf Rizal yang juga Presiden Lumbung Informasi Rakyat (Lira) Indonesia ini.

Lanjutnya, kongres tersebut merupakan titik balik penyempurnaan bagi organisasi para pekerja yang hampir selama 7 tahun terakhir mempunyai kepemimpinan ganda di pusat. Apalagi imbas dari itu, kepemimpinan KSPSI di daerah juga merasakan dampaknya.

"Kami memang merasa perlu mensosialisasikannya, meski di Riau sekarang sudah mengacu pada hasil kongres tersebut. Tapi juga kedatangan kami untuk bertemu langsung, memberikan spirit tantang tanggung jawab mereka untuk mengayomi para pekerja yang terhimpun dalam KSPSI, khususnya di Riau ini," ujar Yusuf.

Apa lagi dalam waktu tidak lama nanti KSPSI juga akan memulai Musyawarah Nasional (Munas) yang kemungkinan akan digelar di Jakarta. Sehingga kepengurusan daerah dirasa perlu untuk mempersiapkan diri menghadapi Munas tersebut.

Setelah melaksanakan kunjungan ke Riau, para pengurus DPP KSPSI ini rencananya juga akan melakukan kunjungan ke beberapa provinsi lainnya diantaranya Sumatera Utara, dengan tujuan yang sama pula.***