RENGAT,GORIAU.COM - Jika ajal datang menjemput, tak seorangpun yang tahu kapan dan dimana kita akan diambilnya. Begitu juga dengan bocah malang yang satu ini, ketika dirinya tengah asik bermaih sepeda di jalan desa yang berada tepat didepan rumahnya, bocah berumur 4 tahun itu tewas seketika terlindas truk tronton.

Informasi yang berhasil dihimpun dari pihak kepolisian, kejadian itu terjadi pada, Selasa (14/4/2015) sekira pukul 11.15 WIB antara mobil tronton yang dikemudikan Peri Salmiadi (25) warga Muaro Bungo, Provinsi Jambi dengan seorang bocah yang diketahui bernama Dita (4). Saat itu korban tengah bersepeda.

"Mobil truck tronton tersebut melaju dari arah desa petaling jaya menuju desa kerubung jaya. Sewaktu memasuki Tempat Kejadian Perkara (TKP), korban (Dita) keluar keluar dari halaman rumah menuju kearah jalan poros, pada waktu bersamaan mobil truck tronton melintas sehingga tabrakan pun tidak bisa dihindari lagi. Akibatnya Dita tewas ditempat kejadian", ujar Kapolres Inhu AKBP Ari Wibowo melalui Kasubag Humas Polres Iptu Yarmen Djambak, Rabu (15/4/2015).

Saat ini sebut Yarmen, mobil beserta sopir dan barang bukti lain sudah diamankan pihak kepolisian. Untuk pemeriksaan selanjutnya, penyidik akan memintai keterangan terhadap beberapa orang saksi, pungkasnya tegas.

Dari informasi yang dirangkum dari beberapa saksi, korban terlindas truck tronton tersebut merupakan anak dari pasangan suami istri Ariawan (40) dan Seneng (36) yang merupakan warga Desa Kerubung Jaya atau yang lebih dikenal dengan sebutan DK 3 Kilan.

"Setelah dilindas truck tersebut, Dita sempat dilarikan ke Puskesmas, namun tak bisa ditolong karena sebagian tubuh boca perempuan itu remuk serta tangan dan kaki korban patah. Yang lebih mengerikan, korban mengalami luka parah pada bagian selangkangan serta kaki kiri korban nyaris putus karena terlindas truck berbobot besar dan berat itu", jelas salah seorang saksi itu menceritakan.(jef)