PANGKALAN KERINCI - Kasus Covid-19 di Kabupaten Pelalawan, Riau, terus menunjukkan tren yang meningkat. Rabu (26/8/2020) sore, bertambah lagi kasus baru.

Kini total warga Kabupaten Pelalawan yang terkonfirmasi positif corona sudah mencapai 70 orang.

Kepala Dinas Informasi dan Komunikasi (Infokom) Pelalawan, Hendri Gunawan, Kamis (27/8/2020) mengatakan, tambahan pasien terkonfirmasi positif 2 orang.

Tn SBK (43), saat ini sudah diisolasi dan dirawat di Kota Pekanbaru. SBK merupakan kontak erat dari kasus terkonfirmasi Tn RK (47) yang merupakan warga Kabupaten Pelalawan.

Kemudian Tn SH (20), saat ini sudah diisolasi dan dirawat di Kota Pekanbaru. Tn SH melakukan pemeriksaan Swab di Kota Pekanbaru pada tanggal 25 Agustus 2020 sebagai syarat untuk keperluan kerja dengan hasil terkonfirmasi Covid-19.

"Konfirmasi positif pulang hasil swab negatif dari isolasi rumah sakit 1 orang yakni SGT (39) warga Pangkalan Kerinci sebelumnya dirawat di Rawat RS Efarina dan 1 orang suspek meninggal RH (47) warga Pangkalan Kerinci," pungkas Hendri Gunawan, kepada GoRiau.***