DUMAI - Dinas Kesehatan Kota Dumai akan menyiagakan 10 Puskesmas akibat asap hasil kebakar akan lahan yang menyelimuti Kota Dumai.

Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Kota Dumai, dr Hafidz Permana, menyebutkan pihaknya akan menyiagakan Puskesmas yang berada di seluruh wilayah Kota Dumai.

"Kita akan siagakan 10 Puskesmas, jika besok kondisi udara kembali memburuk," kata dr Hafidz Permana kepada GoRiau.com, Senin (26/8/2019).

Disebutkannya, pada Senin (26/8/2019) pagi, pihaknya telah menyebarkan dua ribu masker untuk masyakarat di sejumlah wilayah di Kota Dumai.

"Tadi kita fokus menyebarkan masker di wilayah Bukit Timah, Dumai Selatan, dan besok jika asap kembali menebal maka10 ribu masker akan kita bagikan ke sejumlah wilayah yang terpapar, " katanya.

Disebutkannya, saat ini terdapat stok masker sebanyak 80 ribu lembar masker di Dinas Kesehatan Kota Dumai.

Dari pantauan GoRiau.com dilapangan, masyarakat masih banyak yang belum menggunakan masker dimana kondisi udara hingga siang ini masih diselimuti asap kebakaran lahan yang terjadi di daerah tetangga Kota Dumai. ***