TEMBILAHAN, GORIAU.COM - Puncak peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-42 Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) sekaligus penutupan Jambore,Ketua Umum TP PKK Inhil, Hj Zulaikhah Wardan seluruh kader untuk mensukseskan 10 program pokok PKK, Senin (11/8/2014) di Gedung Engku Kelana Tembilahan.

Puncak HKG ini juga dihadiri oleh Bupati Inhil, HM Wardan, Unsur Muspida, Pejabat Eselon II dan III dilingkungan Pemkab Inhil, Camat, serta seluruh kader PKK baik desa dan Kecamatan, Dhramawanita Persatuan, dan Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Inhil.

Sebelum membacakan sambutan dari Ketua Umum TP PKK Pusat, wanita yang akrab disapa Ikha tersebut mengucapkan terimakasih atas kerjasama seluruh pihak sehingga Jambore yang pertamakali dilaksanakan di Kabupaten Inhil ini dapat berjalan dengan baik.

''Jambore ini merupakan program Jambore Nasional dan Provinsi, maka kita juga dapat mengetahui bagaimana pengetahuan 10 program pokok PKK, disamping itu kegiatan ini juga sebagai seleksi untuk Jambore salanjutnya,'' kata Ikha Wardan.

Ia juga berharap, Kabupaten Inhil dapat mewakili Provinsi Riau untuk Jambore tingkat Nasional.''Kita harap ini dapat terus laksanakan, maka diharapkan dukungan dari semu pihak terutama dari Bupati Inhil,'' lanjut Bunda Paud Inhil ini.

Sementara itu, Bupati Inhil, HM Wardan meminta ibu-ibu PKK untuk bersungguh-sungguh dan serius dalam menjalankan setiap program PKK. ''Kedepan saya harapkan keikutsertaan ibu-ibu dalam menjalankan program-program yang telah saya canangkan,'' ujar Bupati.(ayu)