PEKANBARU - Sebanyak 65 siswa SMA/SMK/MA lolos seleksi Darmasiswa Chevron Riau (DCR) tingkat kota/kabupaten.Peringkat pertama diraih oleh Yesika Olivia asal SMAN 1 Dumai dengan total beasiswa sebesar Rp16.000.000 per tahun, ditambah uang wisuda sebesar Rp1.000.000.

"Beasiswa DCR ini merupakan program Investasi Sosial Chevron yang bertujuan untuk meningkatkan kapabilitas sumber daya manusia di Riau. Kami menyadari bahwa SDM sangat penting dan dibutuhkan untuk memajukan bangsa, bukan sekedar mengandalkan sumber daya alam. Tahun ini kami berikan DCR kepada 65 siswa. Saya bangga sekali kepada putra-putri Riau yang sangat berprestasi seperti mereka," ungkap Senior Vice President PGPA Chevron IndoAsia Business Unit, Yanto Sianipar kepada GoRiau.com, Rabu (23/3/2016) di Rumbai Country Club (RCC) Chevron.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Riau, Kamsol, menyampaikan apresiasinya kepada Chevron yang turut membantu pemerintah dalam mencerdaskan anak bangsa.

"Terima kasih yang tak terhingga kepada Chevron yang telah membantu program pemerintah dalam meningkatkan SDM. Upaya Chevron untuk membantu pendidikan SDM unggul di Riau ini merupakan kontribusi nyata dan dukungan kepada pemerintah yang saat ini fokus di bidang pendidikan," ungkap Kamsol.

Sebanyak 65 penerima beasiswa DCR 2016 tersebut, sebelumnya telah mengikuti psikotest dan wawancara terakhir pada 21 Maret 2016. Rabu pagi, inilah puncak dari pengumuman peringkat 3 besar yang diduduki oleh 6 orang. Dimana, satu orang di peringkat pertama mendapatkan beasiswa sebesar Rp16.000.000 per tahun.

Peringkat kedua berjumlah dua orang, masing-masing mendapatkan beasiswa sebesar Rp13.500.000 per tahun. Peringkat ketiga berjumlah tiga orang, masing-masing mendapatkan beasiswa sebesar Rp11.000.000 per tahun.

Selanjutnya, 59 orang di peringkat keempat akan mendapatkan beasiswa sebesar Rp8.500.000 per tahun. ***