SELATPANJANG - Kepolisian resort (Polres) Kepulauan Meranti, Sabtu (31/12/2016) sore menggelar upacara korp raport kenaikan pangkat periode 1 Januari 2017. Setidaknya, ada 29 personil yang hari itu naik pangkat.

Berdasarkan data yang dihimpun, 29 personil itu terdiri dari Ipda ke iptu 8 orang, Aipda ke Aiptu sebanyak 2, Bripka ke Aipda sebanyak 3 orang, Brigadir ke Bripka sebanyak 8 orang, dan Briptu ke Brigadir sebanyak 8 orang.

Upacara kenaikan pangkat ini digelar di halaman Mapolres Kepulauan Meranti dengan dihadiri seluruh kabag, lasat, dan jajaran. Hadir juga ibu-ibu Bhayangkari Polres Kepulauan Meranti.

Dalam sambutannya, Kapolres Barliansyah SIK mengatakan bahwa kenaikan pangkat yang diterima ini bukanlah hak anggota. Namun, sebuah penghargaan dari penilaian kinerja dan penilaian tingkah laku yang baik dalam melaksanakan tugas, tingkah laku yang disesuaikan dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku sehingga tidak terjadi kesalahan.

Barliansyah juga berharap setelah naik pangkat, kinerja anggota Polri untuk bisa lebih ditingkatkan. Ia meminta kenaikan pangkat hendaklah dijadikan sebagai cambuk guna meningkatkan profesionalisme kinerja Polri. "Ubahlah pola pikir dan budaya lama serta berikan pelayanan prima sebagai upaya memupuk dan mewujudkan kepercayaan masyarakat yang telah ada," pesan Kapolres Barliansyah.

Beberapa personil yang naik pangkat dari Ipda ke Iptu antara lain Kapolsek Rangsangbarat Roemin Putra, Kanit Reskrim Polsek Tebingtinggi Darmanto, dan Paur Humas Polres Kepulauan Meranti Djonni. *** #Semua Berita Kep Meranti, Klik di Sini