TELUKKUANTAN, GORIAU.COM - Kelompok Masyarakat Peduli Api (MPA) Desa Kebun Lado, Estate Logas, Kuansing mengikuti Pelatihan Penyegaran MPA Estate Logas yang diselenggarakan oleh PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) di Aula Gedung Serbaguna, Desa Kebun  Lado Kecamatan Singingi, Kabupaten Kuansing, Sabtu (23/5). Kelompok yang terdiri dari 10 orang anggota ini menerima materi mengenai pelatihan dasar mengantisipasi terjadinya kebakaran yang disampaikan oleh Asisten Kepala Forest Protection RAPP, Saprianto. 

Saprianto menuturkan kegiatan pelatihan Masyarakat Peduli Api (MPA) merupakan salah satu bentuk kepedulian perusahaan terhadap desa-desa yang berada diwilayah operasional RAPP untuk mencegah kebakaran hutan dan lahan.

"Pelatihan terhadap MPA ini menjadi tanggung jawab perusahaan untuk pencegahan dan antisipasi kebakaran lahan agar masyarakat bisa menangani dan mencegah penyebab terjadinya kebakaran," kata Saprianto.

Saprianto berharap, dengan latihan ini para anggota MPA mampu berkoordinasi dengan baik dengan perusahaan untuk mengantisipasi terjadinya kebakaran hutan.

"Diharapkankan kepada Kelompok MPA Desa Kebun Lado saling berkerjasama dan bersinergi menjalankan program ini. RAPP akan selalu memberikan kegiatan-kegiatan atau program yang positif untuk kelompok MPA Kebun Lado," ujarnya.

Kepala Desa Kebun Lado yang turut hadir dalam acara tersebut mengucapkan terima kasih kepada RAPP atas kepedulian perusahaan dalam penangulangan dan pencegahan kebakaran hutan. Dia berharap tim MPA Kebun Lado mampu bekerja sama dengan perusahaan lebih baik ke depannya.

"Kami masyarakat berharap binaan RAPP kepada Kelompok MPA bisa terus berkelanjutan dan jangan sampai terputus. Terimakasih kepada RAPP atas bantuan peralatan untuk anggota MPA. Bantuan ini akan kami rawat dan dipergunakan dengan baik. Semoga kelompok MPA Desa Kebun lado bisa selalu berperan aktif dalam pencegahan dan pemadaman kebakaran hutan dan lahan," ungkapnya.

Sementara itu, Ketua MPA Kebun Lado, Mawardi, mengemukakan yang penting dari sebuah tim MPA adalah koordinasi yang baik. Oleh karenanya, dia berharap perusahaan bisa turut menyediakan posko koordinasi untuk MPA Kebun Lado.

"Pos ini untuk kelompok MPA, agar mudah saling koordinasi sesama anggota, dan perlengkapan MPA bisa di koordinir dengan baik. Selain itu, dengan adanya Pos MPA masyarakat dapat mengetahui keberadaan MPA jika terjadi kebakaran sewaktu-waktu," ucapnya.

Dalam kesempatan ini, RAPP juga menyerahkan bantuan alat pemadam kebakaran berupa, rompi, sepatu, cangkul, parang dan topi. Asisten Kepala (Askep) SGR Estate Logas, Herman, berharap pelatihan penyegaran yang diberikan kepada MPA Desa Kebun Lado bisa memberikan manfaat dan menambah ilmu mereka dalam mengantisipasi dan mencegah Karhutla.

"Pembentukan Kelompok MPA di Desa ring satu Estate Logas adalah hal positif yang dilakukan perusahaan yang sejalan dengan intruksi Pemerintah bahwa pencegahan kebakaran merupakan tanggung jawab bersama yaitu, Pemerintah, masyarakat dan pihak Swasta. Oleh karena itu, melalui MPA yang telah terbentuk diharapkan masyarakat dan pihak perusahan terus saling komunikasi dan bekerjasama dalam mengantisipasi bahaya kebakaran yang ada di wilayah lahan masyarakat dan perusahaan," tutupnya. ***